Ponpes Raudhatul Ulum Jadi Saksi Launching Rendra-Sanusi







   


Malang - PONDOK pesantren (Ponpes) Raudhatul Ulum di Desa Putukrejo, Kecamatan Gondanglegi, Kabupaten Malang, menjadi saksi bersejarah diperkenalkannya pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Malang, yakni Rendra Kresna-Sanusi kepada publik hari ini.
"Pasangan Rendra Kresna-Sanusi hari ini kita soft launching di Ponpes Raudhatul Ulum agar mendapat keberkahan dan kekuatan dari para tokoh dan pemuka agama," kata Ketua Tim Pemenangan Rendra Kresna, Choirul Anam, Rabu (8/7).
Secara resmi, kata politisi Partai Golkar itu, Rendra sudah berpasangan dengan Sanusi. DPP PKB sudah resmi mengeluarkan rekomendasinya kepada Sanusi. “Hari ini seluruh partai pengusung menghadiri soft launching. Kita harus mampu kembali tampil menjadi pemenang,” kata Choirul Anam.
Calon incumbent Rendra Krisna resmi diusung oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Golkar, Partai Nasdem dan PPP menjadi calon Bupati Malang. Sementara Sanusi, direkomendasikan oleh PKB menjadi calon Wakil Bupati mendampingi Rendra Kresna.
Pasangan Rendra-Sanusi adalah salah satu calon yang resmi akan maju memperebutkan kursi N1 dan N2 Kabupaten Malang. Calon lainnya yang sudah resmi mendaftar ke KPUD Kabupaten Malang adalah pasangan independen yakni Nurkholis-Muhammad Mufidz alias Cak Mamak.
Sementara calon dari PDI Perjuangan hingga kini masih belum resmi deklarasi. Karena belum ada pasangan calon yang mendaftar ke DPC PDI Perjuangan Kabupaten Malang.
- See more at: http://www.dpp.pkb.or.id/content/ponpes-raudhatul-ulum-jadi-saksi-launching-rendra-sanusi#sthash.XkYK1eoo.dpuf

Komentar

Postingan Populer